Philips menghadirkan lampu LED dengan beragam varian, diantaranya adalah Mycare dan Radiant Line. Apa perbedaan dari kedua varian tersebut? Manakah yang lebih bagus diantara keduanya? Silakan simak informasi perbedaan Philips Mycare dan Radiant Line dalam postingan ini.
Dalam memilih bola lampu, penting untuk memperhatikan tingkat kesilauannya. Lampu yang terlalu silau bisa mengganggu kesehatan mata. Untuk itu, dianjurkan untuk memilih lampu yang ramah untuk mata, sehingga tidak mengganggu penglihatan.
Salah satu merk lampu LED yang diminati banyak konsumen yaitu Philips. Ada berbagai varian lampu LED Philips yang beredar di pasaran. Namun, untuk postingan ini Admin hanya akan membahas dua varian saja, sesuai dengan judul postingan ini.
Perbedaan Philips MyCare dan Radiant Line
Philips merilis lampu LED MyCare yang dilengkapi dengan teknologi Interlaced Optics. Dengan teknologi ini, membuat lampu ini mengeluarkan cahaya yang nyaman, tidak bikin sakit mata. Selain itu, lampu ini juga tidak silau, tak berkedip, namun penyebaran cahayanya merata, sehingga nyaman digunakan.
Teknologi interlaced optics yang disematkan di lampu Philips MyCare ini dapat mengurangi kesilauan sampai 35%, namun jangakauan cahayanya lebih luas.
Dengan indeks renderai warna yang tinggi dan cahaya bebas kedipan, objek dapat terlihat dalam warna yang sebenarnya.
Daya listrik terukur: 6 W
Daya yang setara 55 W (GLS) atau 10 W (CFLI)
Kap/fitting: E27
Tegangan: 220 – 240 V
Masa pakai lampu: 15.000 jam
Masa pakai: (2,7 jam/hari) 10 tahun
Suhu warna: 6500 K / 3000K
Efek cahaya / finish Day Light
Tidak dapat diredupkan
Hemat energy 85%
Seperti halnya varian MyCare, lampu Philps LED Radiant Line juga dibekali dengan tekonologi Interlace Optic, sehingga warna menyala leboh merata. Berikut ini spesifikasinya.
Daya listrik terukur 5, 7, 9, 11W
Daya yang setara:
5W = 50W (GLS) atau 9W (CFLI)
7W = 65W (GLS) atau 12W (CFLI)
9W = 80W (GLS) atau 15W (CFLI)
11W = 95W (GLS) atau 20W (CFLI)
Masa pakai lampu 12000 jam
Hemat energy 85%
Kap/fitting universal E27
Cool Day Light
Voltase 100 – 250 V
Masa pakai (2,7 jam/hari) 12 tahun
Tidak dapat diredupkan
Spec Lumens:
5w = 540lm
7w = 720lm
9w = 950lm
11w = 1250lm
Suhu warna 6500 K
Tips Memilih Lampu LED
Ada beberapa hal yang dapat dipertimbangkan sebelum membeli lampu LED, seperti berikut ini.
1. Pilihlah lampu LED yang mempunyai brightness atau kecerahan yang tepat untuk kebutuhan Anda. Brightness atau kecerahan diukur dalam lumen. Semakin banyak lumen yang dihasilkan, semakin terang cahayanya.
2. Pilihlah lampu LED yang mempunyai tingkat keluaran warna atau color rendering index (CRI) yang tinggi. Tingkat CRI yang tinggi akan memberikan warna yang lebih akurat dan alami.
3. Perhatikan suhu warna atau color temperature dari lampu LED. Pilihlah suhu warna yang sesuai dengan suasana hati atau suasana yang ingin dicapai. Lampu LED yang memiliki suhu warna antara 2700K hingga 3000K cocok digunakan di dalam rumah, sedangkan lampu LED yang memiliki suhu warna antara 4000K hingga 5000K cocok digunakan di tempat kerja.
4. Perhatikan wattage atau daya yang dibutuhkan. Pilihlah lampu LED yang mempunyai daya yang lebih rendah namun memberikan kecerahan yang cukup. Dengan begitu, Anda akan menghemat pengeluaran listrik.
5. Perhatikan kualitas dan merk dari lampu LED. Pilihlah lampu LED yang berkualitas dan berasal dari merek yang terpercaya untuk mendapatkan kualitas yang lebih baik dan daya tahan yang lebih lama.
6. Perhatikan bentuk dan desain dari lampu LED. Pilihlah lampu LED yang sesuai dengan gaya dan kebutuhan dekorasi ruangan Anda.
Sebaiknya hindari memasang bohlam dengan cahaya neon terang, karena dapat menyebabkan mata silau sehingga bisa bikin sakit kepala dan kelelahan. Sebaiknya, pilih lampu dengan cahaya putih hangat yang mirip seperti pancaran sinar matahari. Usahakan pula untuk memasang lampu dengan jenis yang sama di tiap-tiap ruangan, sehingga mata Anda tidak perlu terus-menerus menyesuaikan diri dengan cahaya lampu ketika berpindah ke ruangan lain.
Demikian pembahasan mengenai perbedaan lampu LED Philips MyCare dan Radiant Line, yang barangkali bisa menjadi bahan pertimbangan sebelum membeli lampu Philips. Jangan hanya asal terang saja, tetapi usahakan nyaman untuk mata.